BALIKPAPAN — Jenazah yang ditemukan tim Angkatan Laut bersama relawan di perairan Samboja, Kamis (13/11), dipastikan merupakan korban tenggelam bernama Khoirul Anam.
Setelah dievakuasi ke kamar jenazah Rumah Sakit Bhayangkara Balikpapan, tim Disaster Victim Identification (DVI) bersama Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Kaltim langsung melakukan proses identifikasi.
“Kami mencocokkan data antemortem yang diperoleh dari orang tua dan paman korban dengan hasil pemeriksaan postmortem dari jenazah,” ujar Kabiddokkes Pkmda Kaltim, Kombes Pol. Nelson Situmorang.
Dari hasil pencocokan, data sekunder seperti properti, pakaian, serta tanda-tanda medis menunjukkan kecocokan yang kuat.
“Kesimpulan kami, jenazah ini teridentifikasi positif sebagai Hoirul Anam, korban tenggelam pada Senin lalu,” tegasnya.
Sebelumnya, Khoirul Anam dilaporkan tenggelam di pantai belakang rumah sakit di wilayah Balikpapan. Setelah dilakukan pencarian selama beberapa hari, jenazah akhirnya ditemukan dan dibawa ke RS. Bhayangkara untuk proses identifikasi

